Babinsa Koramil Pasangkayu Karya Bakti Bersihkan Selokan

    Babinsa Koramil Pasangkayu Karya Bakti Bersihkan Selokan

    Pasangkayu – Babinsa Koramil 1427-01/Pasangkayu melaksanakan kegiatan Karya Bakti Pembersihan Selokan dalam rangka mengantisipasi bahaya banjir dan wabah penyakit yang diakibatkan bersarangnya nyamuk di wilayah binaan.

    Kegiatan tersebut bertempat di Dusun Sidorejo, Desa Pedanda, Kecamatan Pedongga, Kabupaten Pasangkayu, Jum’at (24/05/2024).

    Hadir dalam kegiatan tersebut ialah Kades Pedanda (Wahyudi S.M), Babinsa Koramil 1427-01/Pasangkayu (Serda Sunaryo L), Sekretaris Desa Pedanda (Sucipto), Kadus Sidorejo (Yudianto), serta puluhan warga setempat.

    Babinsa Koramil 1427-01/Pasangkayu, Serda Sunaryo Lago, menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua warga yang telah turut serta dalam kerja bakti hari ini. Kita telah membersihkan saluran air dengan baik dan penuh semangat. Kerjasama dan semangat gotong royong yang sudah di tunjukkan hari ini sungguh luar biasa.

    Tetaplah menjaga kebersihan lingkungan kita agar tetap nyaman dan indah dan semoga kita terus menjaga kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan kita, kata Serda Sunaryo Lago.

    Lebih jauh ia menjelaskan, karya bakti ini dilakukan untuk menjaga kebersihan lingkungan dan mencegah banjir serta penyebaran penyakit, selain itu untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan bersih dan kesehatan masyarakat secara umum dan memperkuat rasa kebersamaan dan gotong royong warga di wilayah Desa binaan, Ucap Serda Sunaryo Lago.

    Ditempat yang sama, Kepala Desa Pedanda Wahyudi S.M, mengatakan ucapan terima kasih kepada Babinsa Koramil 1427-01/Pasangkayu yang telah turut serta aktif dalam pelaksanaan kerja bakti di Dusun ini.

    “Kerja keras dan dedikasi yang telah ditunjukkan sangatlah berarti bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat. Semoga kerjasama yang baik ini terus terjaga dan memberikan manfaat yang besar bagi kita semua”.

    Saya selaku kepala Desa Pedanda dan mewakili masyarakat desa pedanda sangat menginspirasi kepada Babinsa yang selalu aktif dan peduli terhadap setiap kegiatan yang dilaksanakan di Desa Pedanda, Kecamatan Pedongga, ucapnya.

    Harapan kami kegiatan kerja bakti dapat dijadikan sebagai motivasi masyarakat untuk selalu peduli dan menjaga kebersihan, keindahan dan kelestarian lingkungan, jelasnya.

    pasangkayu
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Danramil dan personil Babinsa Koramil Mambi...

    Artikel Berikutnya

    Curah Hujan Tinggi, Anggota TNI Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Danrem 142/Tatag Laksanakan Kunjungan Kerja ke Makodim 1428/Mamasa
    Kedekatan Babinsa Kodim Mamasa dengan masyarakat melaksanakan karya bakti
    Babinsa Kodim Pasangkayu  Pantau Pasar Tradisional Motu untuk Pastikan Stabilitas Harga
    Kodim 1427/Pasangkayu dan Polres Pasangkayu Gelar Latihan Dalmas untuk Pilkada Serentak 2024

    Ikuti Kami